Furnecraft Expo 2024


"07 - 10 NOVEMBER 2024"
Furniture



Furnecraft Student Exhibition

Sebuah pameran hasil karya mahasiswa yang ada di Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu, dari tiga program studi yaitu Desain Furnitur, Manajemen Bisnis Industri Furnitur, dan Teknik Produksi Furnitur. Setiap prodi akan membawakan pameran berupa pameran mock up desain furnitur, sistem manajemen industri dan pameran furnitur hasil karya mahasiswa.

Furnecraft Business Exhibition

Pameran bersama industri furnitur dan craft serta industri pendukung furnitur untuk memamerkan produk serta menyatukan pelaku industri dan pembeli dalam lingkungan inspiratif.

New Experience with an Old Style

Bertempat di Gedung Oudetrap dan Galeri Industi Kreatif Kota Lama Semarang, Furnecraft EXPO 2024 siap hadir dengan konsep baru dan tujuan yang lebih besar, lokasi ini dipilih karena strategis aksesibilitas yang lebih baik dan potensi pasar yang lebih besar.


Camera is a responsive/adaptive slideshow. Try to resize the browser window
It uses a light version of jQuery mobile, navigate the slides by swiping with your fingers
It's completely free (even though a donation is appreciated)
Camera slideshow provides many options to customize your project as more as possible
It supports captions, HTML elements and videos.
0
Instagram Followers
0
Visitors
0
Participating Exhibitors
0
m2 of Exhibition Space
  • Furnecraft 2024: Destinasi Wisata Baru di Jawa Tengah yang Menarik Perhatian

     


    Semarang, 24 Agustus 2024_Pameran industri kreatif terbesar di Jawa Tengah, Furnecraft Expo 2024, akan segera digelar pada bulan November mendatang. Event ini tidak hanya menjadi ajang pameran bagi para pengrajin dan produsen furniture terbaik di Indonesia, tetapi juga diharapkan menjadi destinasi wisata baru yang akan menarik minat ribuan pengunjung dari seluruh Indonesia dan mancanegara.

    Dengan mengangkat tema “Bring Back Culture with Innovative Furniture”, Furnecraft Expo 2024 menampilkan berbagai produk kerajinan tangan berkualitas tinggi, mulai dari furniture, dekorasi rumah, hingga aksesoris unik, Furnecraft 2024 akan menampilkan lebih dari 3000 pengunjung pameran. Pameran ini akan berlangsung di gedung oudetrap kota lama semarang,dan GIK kota lama semarang.kepala dinas kebudayaan dan pariwisata kota semarang , R Wing Wiyarso Poespojoedho, S.Sos, M.Si, menyatakan bahwa Furnecraft Expo 2024 bukan hanya sebuah pameran, tetapi juga sebuah langkah strategis untuk memperkenalkan potensi pariwisata Jawa Tengah yang kaya akan budaya dan kreativitas. "Furnecraft Expo 2024 adalah kesempatan emas bagi Jawa Tengah untuk menunjukkan kepada dunia bahwa kami tidak hanya memiliki kekayaan alam yang indah, tetapi juga sumber daya manusia yang luar biasa dalam bidang seni dan industri kreatif," R Wing Wiyarso

    Selain pameran furnitur, Furnecraft Expo 2024 juga akan diisi dengan berbagai kegiatan menarik, seperti: - Furniture and Design Competition

    - Wood Working Experience
    - Inspirational Talk with Furnecraft Expo
    - Pelatihan Finishing
    - Fun Games and Free Doorprize
    Event ini juga diharapkan dapat memberikan dampak ekonomi yang signifikan bagi masyarakat Jawa Tengah, dengan peningkatan jumlah wisatawan yang akan menginap di hotel hotel lokal, makan di restoran-restoran sekitar, dan berbelanja di toko-toko kerajinan.
    Ketua Panitia Furnecraft Expo 2024, Novita Karunia Fitri, menyatakan optimisme tinggi terhadap keberhasilan acara ini. "Kami telah mempersiapkan acara ini dengan matang, dan kami yakin Furnecraft Expo 2024 akan menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Jawa Tengah, sekaligus menjadi inspirasi bagi perkembangan industri kreatif di Indonesia," ungkapnya.
  • Akan Segera Digelar Pameran Furnecraft Expo 2024

     


    Kendal, 21 Agustus 2024 - Politeknik Industri Furniture Dan Pengolahan Kayu dengan bangga mengumumkan peluncuran event Furnecraft Expo 2024. Furnecraft Expo merupakan pameran Industri Furniture yang telah sukses terselenggara pada tahun 2022 dan 2023. Dimana Furnecraft Expo menjadi salah satu pameran tersukses di Jawa Tengah. Kemudian pada tahun 2023 terdata sebanyak 2500 pengunjung pameran yang telah bergabung bersama kami. Berdasarkan kesuksesan pada dua tahun sebelumnya, furnecraft expo akan diadakan Kembali pada tahun 2024 dengan mengangkat tema “Bring Back Culture With Innovative Furnitur” atau arti dalam Bahasa Indonesia “kembalikan budaya dengan furniture inovatif”.

    Dari tema tersebut dapat diartikan sebagai perpaduan antara elemen budaya tradisional dengan desain dan teknologi modern yang sedang berkembang di era ini. Di era di mana pesatnya modernitas sering kali menutupi kekayaan sejarah, Furnecraft Expo berkomitmen untuk memperkenalkan kembali dan melestarikan warisan budaya melalui pameran furnitur yang memadukan budaya tradisional dengan pengembangan teknologi yang modern.

    Furnecraft Expo adalah pionir dalam pameran furnitur, yang terkenal dengan desain inovatifnya yang memadukan daya tarik estetika dengan fungsionalitas praktis. Dengan komitmen terhadap keberlanjutan dan pelestarian budaya, Furnecraft Expo 2024 berupaya menciptakan karya yang selaras dengan tradisi dan modernitas.

    Acara peluncuran Furnecraft Expo 2024 yang mengangkat tema “Bring Back Culture With Innovative Furnitur” akan berlangsung pada 7 November 2024 di Gedung Oudetrap Kawasan Kota Lama Semarang. Peserta ataupun pengunjung akan memiliki kesempatan untuk mengeksplorasi desain baru, berinteraksi dengan pencipta, dan merasakan langsung bagaimana estetika tradisional dapat berintegrasi secara mulus dengan fungsionalitas kontemporer.

    Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai Furnecraft Expo, bisa menghubungi: Haifa Nur Fauziyyah (087822618119) Surya Maula Majiid (0882006506073) Instagram @furnecraftexpo Email : furnecraft@gmail.com

    Sumber:https://kumparan.com/komunitas-sevima/akan-segera-digelar-pameran-furnecraft-expo-2024-23eO4QovojF/full


  • Pamerkan Hasil Karya Mahasiswa, Polifurneka Kendal Gelar Furnecraft Expo 2023

     


    HALO KENDAL – Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu (Polifurneka) Kabupaten Kendal menggelar Pameran Furnecraft Expo 2023, di Gedung Oudetrap Kota Lama Semarang selama empat hari, Kamis-Minggu (16-19/11/2023).
    Direktur Polifurneka Dr Peni Shofifiyati menjelaskan, bahwa Furnecraft Expo 2023 meimiliki konsep berbeda dari pameran tahun sebelumnya, dengan mengusung tema acara Sustainable Furniture for Better Living.

    “Di antaranya terdapat Furnecraft Student Exhibition dan Furnecraft Business Exhibition,” terangnya, Jumat (17/11/2023).

    Dijelaskan, Furnecraft Student Exhibition merupakan sebuah pameran hasil karya mahasiswa yang ada di Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu, dari tiga program studi yaitu Desain Furnitur, Manajemen Bisnis Industri Furnitur, dan Teknik Produksi Furnitur.

    “Setiap prodi akan membawakan pameran berupa pameran mock up desain furnitur, sistem manajemen industri dan pameran furnitur hasil karya mahasiswa,” jelas Peni.

    Sedangkan Furnecraft Business Exhibition, merupakan pameran bersama industri furnitur dan kraft serta industri pendukung furnitur untuk memamerkan produk serta menyatukan pelaku industri dan pembeli dalam lingkungan inspiratif.

    Sementara itu, Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan Vokasi Industri BPSDM Kemenperin Emmy Suryandar mengatakan, tema yang diusung dinilai tepat guna mendorong Industri furnitur untuk mengadopsi praktik berkelanjutan yang tidak hanya berfokus pada keindahan dan Inovasi, tetapi juga pada dampak positif terhadap lingkungan dan kehidupan sehari-hari.

    “Inspirasi di balik pemilihan tema ini adalah kesadaran akan peran penting furnitur dalam membentuk gaya hidup modem. Pemilihan tema tersebut mencerminkan kebutuhan untuk mengarahkan perhatian Industri furnitur menuju solusi yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan,” ujarnya.

    Emmy berharap, Furnecraft Expo 2023 akan menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan industri furnitur menuju keberlanjutan jangka panjang.

    “Tujuan utamanya adalah menjangkau pasar furnitur di Jawa Tengah bagian utara. Expo juga berkolaborasi dengan berbagai Industri furnitur di Indonesia, pelaku UMKM, dan mahasiswa untuk menciptakan harmoni,” ungkapnya. (HS-06)

    Sumber :https://halosemarang.id/pamerkan-hasil-karya-mahasiswa-polifurneka-kendal-gelar-furnecraft-expo-2023/









    EMAIL

    furnecraftexpo@gmail.com

    PR, Promotion and Sponsorship

    Surya Maula Majid (0882-0065-06073)
    Haifa Nur Fauziyyah (0878-2261-8119)